Scroll untuk baca artikel
Berita

Gus Ali Gelar Sosialisasi Empat Pilar Kebangsaan bagi Pelajar

89
×

Gus Ali Gelar Sosialisasi Empat Pilar Kebangsaan bagi Pelajar

Sebarkan artikel ini
Empat Pilar
Sosialisasi empat pilar bagi pelajar yang diselenggarakan oleh Gus Ali bertempat di Aula Al-Hidayah Karangploso Malang (Foto : Syamsul Arifin Zrt)

NUSANTARAKITA.ID – Nilai dari empat pilar kebangsaan terus ditanam dalam hati generasi bangsa yang berada di republik ini agar menjadi landasan berprilaku dan bertindak dalam bermasyarakat. Itulah salah satu tujuan diadakannya sosialisasi empat pilar bagi pelajar yang diselenggarakan oleh Anggota MPR RI, bertempat di Aula Al-Hidayah Karangploso Malang (31/7/2024) dan diikuti oleh para guru dan pelajar setempat.

Pada kegiatan ini, Gus Ali sebagai Anggota MPR RI yang sekaligus narasumber sosialisasi kebangsaan memaparkan pentingnya nilai empat pilar kebangsaan yaitu Pancasila, UUD 1945, Bhineka Tunggal Ika dan NKRI untuk dipelajari dan dipahami secara mendalam karena nilai-nilai dasar bangsa yang telah dirumuskan oleh pendiri negara tersebut menjadi nilai universal yang dapat merekat kesatuan dan persatuan bangsa ini.

Dengan pahaman ini, diharapkan siswa menjadi pribadi anak bangsa yang tangguh untuk menghadapi dinamika perkembangan zaman.

“Empat pilar kebangsaan harus dipahami secara mendalam agar menjadi landasan bagi prilaku generasi bangsa dalam bermasyarakat dan berbangsa. Dan dengan pemahaman ini para tenaga pendidik dan pelajar menjadi generasi yang tangguh dalam menghadapi tantangan zaman.” Ujar Gus Ali

Baca Juga :   Gus Ali : Pentingnya Peran Guru Dalam Menjaga Kebhinekaan

Di akhir acara setelah sesi pertanyaan para siswa berjanji berjanji untuk senantiasa belajar dan memahami nilai-nilai kebangsaan untuk diterapkan dalam kehidupan sehingga NKRI tetap bersatu, aman dan damai.

“Kami mewakili siswa yang hadir berjanji akan terus belajar dalam memahami empat pilar kebangsaan ini untuk menjaga keutuhan NKRI dan Perdamaian bangsa.” Tegasnya.

Baca Juga :   Remaja Masjid Al-Muttaqin Rambah Bidang Usaha

**) Dapatkan update berita terbaru setiap hari dari Nusantarakita.id. Mari bergabung di Saluran Whatsapp “Nusantarakita.id“, dengan cara klik  kemudian ikuti.

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *